Ingin Beli iPhone Bekas? Baca 5 Tipsnya Dulu Berikut Ini

iphone bekas

Source: Selular.ID

Pasca diluncurkannya iPhone 8, 8 Plus, dan keluarga iPhone X (iPhone X, iPhone Xs, iPhone Xr), banyak para pengguna setia iPhone yang berbondong-bondong meng-upgrade iPhone lama mereka dengan produk terbaru dari ponsel flagship besutan Apple tersebut. Hal ini lantas membuat tingkat penjualan iPhone seri lama atau bisa disebut juga iPhone bekas turut meningkat.

Nah, kamu yang memiliki ponsel iPhone seri lebih ‘jadul’ atau mungkin mau beralih dari Android ke iOS, tentunya bisa memanfaatkan momen ini untuk mendapatkan iPhone bekas atau second yang diinginkan. Namun, sebelum membeli iPhone bekas, tentunya ada beberapa hal yang perlu kamu perhatikan dengan seksama. Ya, namanya juga barang bekas, pastinya tidak sebaik barang baru, bukan?

Alih-alih melarang kamu untuk membeli iPhone bekas, MobilePulsa akan memberikan tips pintar beli iPhone bekas, sehingga nantinya kamu akan mendapatkan barang yang secara kualitas, tidak berbeda jauh dengan produk barunya. Apa saja tips dalam membeli iPhone bekas? Simak informasinya berikut ini.

1. Usahakan Membeli iPhone Bekas yang Serinya Tidak Terlalu Lawas

Hanya karena ada logo apel tergigit, bukan berarti kamu membeli seri iPhone yang sudah terlalu ‘jadul’ ya guys. Selain performa mesin yang dipastikan sudah tidak mumpuni, kamu pun tidak bisa meng-upgrade iOS ke versi yang lebih baru. Oleh karenanya, ketika hendak membeli iPhone bekas, setidaknya kamu memilih seri iPhone seperti iPhone SE atau iPhone 6.

iPhone SE 16GB saat ini berada di kisaran harga 2 Juta-an, sedangkan iPhone SE 32GB dan 64GB berada di angka 2,5 – 3 Juta-an. Sementara itu untuk harga iPhone 6, harga second-nya berada di angka 3 Juta-an untuk kapasitas memori internal 16GB, dan 4 Juta-an untuk yang 32GB.

2. Tahu Bedanya Masing-masing Seri HP iPhone

Kalau kamu tidak teliti dalam melihat bentuk fisik Hp iPhone, bisa-bisa kamu tertipu. Walaupun sang penjual memberi tahu di deskripsi produk, atau bilang secara langsung, namun tidak ada salahnya jika kamu juga perlu mengerti apa perbedaan secara fisik dari masing-masing seri iPhone, utamanya seri iPhone SE dan iPhone 6. Hal ini karena kedua ponsel tersebut memiliki bentuk yang serupa dengan ‘saudaranya’. iPhone SE memiliki bentuk yang sama persis dengan pendahulunya yakni iPhone 5S, sedangkan iPhone 6 memiliki bentuk yang mirip dengan iPhone 6S, pun iPhone 7. Perbedaan mendasar yang paling mudah terlihat antara hp iPhone 6 dan iPhone 7 adalah port audio 3.5 mm, dimana pada seri iPhone 7, port tersebut ditiadakan oleh Apple.

Baca Juga: iPhone Lawas Lemot? Ini Penyebab dan Solusi Mengatasinya

3. Usahakan iPhone Bekas Tersebut Masih Memiliki Garansi

Tidak wajib sih, tapi lebih bagus lagi kalau kamu bisa mendapatkan iPhone second dengan garansi yang masih berlaku, bukan? Ini juga akan sangat membantu kalau-kalau nanti iPhone kamu mengalami masalah sehingga perlu untuk diperbaiki.

Satu hal yang perlu diingat, jika selama ini kebanyakan kita mendapatkan informasi perihal garansi iPhone internasional, maka sesungguhnya kata yang tepat adalah garansi regional, dan untuk klaim sendiri hanya bisa dilakukan di negara tempat iPhone tersebut dipasarkan. Untuk mengetahui negaranya, kamu bisa lihat di bagian belakang dari box iPhone tersebut.

Contoh:

LL/A: Amerika Serikat
MY/A: Malaysia
PA/A: Indonesia
X/A: Australia

Kalaupun kamu terpaksa membeli hp iPhone yang tidak ada garansinya, usahakan agar masa habis garansi tersebut tidak berjarak begitu lama dari saat kamu membelinya. Oleh sebab itu, tidak perlu terburu-buru dalam berburu iPhone bekas idaman kamu yaaa.

4. Perhatikan Kondisi Fisik dan Fungsi dari iPhone

Sebagaimana telah disebutkan di awal, yang namanya iPhone bekas pasti kondisinya sudah tidak sebaik saat masih baru. Namun, bukan berarti kamu tidak bisa menemukan iPhone second yang kondisinya masih bisa disebut layak ya, guys. Setiap kali kamu hendak memilih, perhatikan kondisi fisiknya dengan teliti, apakah ada dent yang cukup banyak dan parah atau hanya minor saja. Selain itu, cek juga tombol home, lock/unlock, volume, power, hingga sensitivitas layar dan jack audio-nya. Pastikan semuanya berfungsi dengan baik sebelum kamu benar-benar deal dengan si penjual.

Selain fisik, kamu juga harus memastikan fungsi sistem operasi dan fitur-fitur di dalamnya berjalan dengan baik. Seperti koneksi cellular data, Wifi, Bluetooth, GPS, kamera, dan jangan lupa juga baterainya.

5. Cek, Apakah iPhone Tersebut FU atau SU?

Nyatanya, ada dua tipe hp iPhone bekas yang beredar nih guys. Yakni iPhone yang Factory Unlock (FU) dan iPhone Software Unlock (SU). Lantas, apa yang menjadi pembeda antara keduanya? Hal ini berkaitan dengan akses provider SIM Card, dimana pada iPhone FU kamu bisa menggunakan provider seluler apa saja di seluruh dunia. Sedangkan untuk iPhone SU, kamu hanya bisa menggunakan satu kartu SIM saja sesuai dengan yang telah ditetapkan oleh pabrik. Sebenarnya bisa saja kamu meng-unlock-nya dengan melakukan jailbreak, namun hal ini memiliki resiko yang bisa mengganggu kinerja iPhone.

Nah, itu dia 5 tips singkat dalam membeli iPhone bekas. Oleh karena kini banyak penjual yang menawarkan iPhone murah, jangan jadikan hal ini patokan untuk kamu membeli iPhone, karena harga murah belum tentu menjamin kualitasnya. Jadilah pembeli yang pintar dan teliti ya, guys. Selamat berburu!

Scroll to Top